matamaduranews.com-Bawang merah varietas Rubaru Sumenep memiliki peluan baru di pasar internasional. Melalui PT Permata Indah Rubaru (PT PIR), Badan Usaha Milik Petani. Bawang merah produk Kecamatan Rubaru ini, berhasil diekspor ke Negeri Belanda.
Ekspor perdana hasil olahan bawang merah varietas Rubaru ini dilepas oleh Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo, Rabu 1 November 2023.
Kata Bupati Fauzi, ekspor perdana bawang merah varietas Rubaru ke Belanda itu bisa membuka pintu bagi potensi pertanian unggulan Sumenep lainnya.
Bupati Fauzi bercerita bawang merah varietas Rubaru diterima pasar internasional setelah mendapat bantuan bibit bawang merah dari program UPLAND Project yang disalurkan ke sejumlah Poktan Kecamatan Rubaru.
Dari 100 Kg bibit bawang merah varietas yang ditanam menghasilkan produktivitas panen rata-rata 16,1 ton per hektare umbi basah.
Hasil produksi yang melimpat. Poktan berinisiatif membentuk PT PIR. Kemudian PT PIR menjalin kerja sama dengan Ben Helen Trading Belanda untuk ekspor bawang goreng. Disepakati kerjasama itu dengan nilai kontrak mencapai USD 400 ribu selama selama lima tahun. Sejak tahun 2023 hingga 2028.
Bupati Fauzi bersyukur produk unggulan pertanian Sumenep mendapat pasar Internasional.
"Ini merupakan langkah awal. Ke depan bisa dikembangkan sembari disesuaikan dengan kemampuan produksi produk olahan bawang merah varietas Rubaru,," kata Bupati Fauzi.
Untuk produk olahan bawang merah varietas Rubaru yang diekspor BUMP PT PIR kali ini terdiri dari bawang goreng kemasan 100 gram sebanyak 2.220 pcs dan bawang goreng kemasan 500 gram sebanyak 1.100 pcs.
Bupati Fauzi berharap produk yang diekspor kali ini mendapat respons positif dari pasar di Belanda sehingga menjadi awal pemasaran ke negara-negara di Uni Eropa lainnya.
"Semoga pemasaran produk olahan bawang merah varietas Rubaru mendapat respons positif, sehingga untuk berikutnya bisa diekspor ke negara-negara Uni Eropa lainnya, sehingga bisa meningkatkan pendapatan petani bawang merah di Kabupaten Sumenep," terangnya.
Sekadar diketahui, Bupati Fauzi bersama Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Sumenep Arif Firmanto awal 2023Â telah mempromosikan bawang merah varietas Rubaru kepada pengusaha-pengusaha di Belanda saat kunjungan kerja beberapa waktu lalu. (*)
Write your comment
Cancel Reply