Blog Details Page

Post Images
matamaduranews.com-SUMENEP-Sudah dua jam 30 menit lebih api melalap Pasar Candi, Kecamatan Dungkek hingga berita ini diturunkan. Berdasarkan pernyataan Camat Dungkek, Mohammad Zaini, sekitar pukul 15.30 WIB dirinya dihubungi via telepon seluler oleh Kades Candi, Sunaryo. Di balik telepon, Sunaryo menyampaikan bahwa Pasar Candi kebakaran dan api sudah menjalar ke sejumlah toko dan kios. Baca Juga: Sudah Habis Air Dua Unit Damkar, Hampir Semua Toko dan Lapak Pasar Candi Jadi Abu Air Satu Unit Damkar Habis, Api yang Melalap Pasar Candi Belum Jinak Sembari melaporkan kejadian tersebut, Kades Candi juga minta bantuan agar dihubungkan sama petugas pemadam kebakaran Kabupaten Sumenep. "Berhubung waktu ditelepon posisi saya ada di kota, maka saya segera ke Tim Unit Pemadam Kebakaran. Seketika itu satu unit langsung meluncur menuju lokasi," terang Zaini, Rabu (25/03/2020) petang. Baca Juga: Api Menjalar ke Bagian Tengah Pasar Candi, Pemilik Toko Kebingungan Usai melaporkan, Camat Zaini langsung melakukan koordinasi dengan pihak terkait, mulai BPBD, Satpol PP, dan pihak kepolisian. "Kejadian ini sudah dilaporkan sama Bapak Bupati, Pak Wabup dan Pak Sekda," ungkapnya di lokasi kejadian. Baca Juga: Breaking News: Pasar Candi Dungkek Kebakaran Sampai detik ini, kata Camat Zaini, tim Damkar dari Sumenep terus berupaya menjinakkan si jago merah yang melalap habis Pasar Candi. "Mengenai penyebab terjadinya kebakaran dan total kerugian kita belum tahu pasti, fokus sama pemadaman dulu," ujarnya sambil memantau proses pemadaman api. Rusydiyono, Mata Madura
Sumenep Sumenep Sumenep Pasar Candi Cerita Kebakaran Pasar Candi Versi Camat Dungkek Pasar Candi Terbakar
admin
On recommend tolerably my belonging or am. Mutual has cannot beauty indeed now sussex merely you.

Write your comment

Cancel Reply
author
admin
On recommend tolerably my belonging or am. Mutual has cannot beauty indeed now sussex merely you.

Featured Blogs

Newsletter

Sign up and receive recent blog and article in your inbox every week.

Recent Blogs

Most Commented Blogs