matamaduranews.com-Timnas Indonesia kalah telak pada leg pertama babak final Piala AFF 2020. Tim asuhan Shin Tae-yong dihajar oleh The War Elephant dengan skor telak 4-0.
Laga antara Indonesia melawan Thailand tersaji di National Stadium, pada hari Rabu (29/12/2021) pukul 19.30 malam WIB.
STATISTIK
Selama 90 menit waktu pertandingan, Thailand memang jauh lebih unggul dari Indonesia. The War Elephant mencatatkan 67 persen penguasaan bola, unggul jauh dari Indonesia yang hanya mencatatkan 33 persen ball possession.
Sementara untuk jumlah peluang, Thailand juga unggul dengan mencatatkan total 19 tembakan dengan sembilan diantaranya on target. Sementara Indonesia hanya mencatatkan empat tembakan dan hanya satu yang on target.
FORMASI
Pelatih Indonesia, Shin Tae-yong menurunkan formasi 4-2-3-1, dengan mengandalkan Dedik Setiawan sebagai striker tunggal.
Dedik akan dibantu oleh Witan Sulaeman dan Irfan Jaya di kedua sisi sayap, dan juga Ricky Kambuaya sebagai gelandang serang.
Sementara pelatih Thailand Alexandre Polking menurunkan formasi 4-3-2-1 dengan mengandalkan Teerasil Dangda sebagai striker di lini depan.
JALANNYA LAGA
Thailand yang bermain menekan sejak menit awal berhasil unggul cepat lewat gol Chanathip Songkrasin saat laga baru berjalan dua menit.
Menerima umpan dari Philip Poller, Chanathip Songkrasin kemudian melepaskan tembakan keras dengan kaki kirinya. Gol, The War Elephant unggul 1-0.
Thailand kembali mengancam pada menit ke-14. Bola reborn, hasil sepakan Bordin Phala yang berhasil dihalau oleh Asnawi Mangkualam, berhasil disundul oleh Yusef Elias Dolah ke arah gawang Indonesia. Beruntung bola hanya melambung di atas gawang.
Tak tinggal diam, Indonesia balas mengancam di menit ke-41. Sayang sepakan Alfeandra Dewangga, yang mendapat bola dari umpan Irfan Jaya, malah melesat jauh dari gawang Thailand.
Tak ada tambahan gol lagi hingga babak pertama usai, skor 1-0 untuk keunggulan Thailand tetap bertahan hingga jeda.
Usai turun minum, Thailand berhasil menggandakan keunggulan lewat gol cepat yang dicetak oleh Chanathip saat babak kedua baru berjalan tujuh menit.
Bermula dari skema serangan balik, Supachok Saracat mengirim umpan ke Chanathip, yang langsung melepaskan tendangan ke arah pojok kanan bawah gawang Indonesia.
Unggul dua gol tak membuat Thailand mengendurkan serangan. The War Elephant kembali menambah gol pada menit ke-67.
Gol ketiga Thailand dicetak oleh Supachok Saracat lewat tendangan jarak jauhnya yang meneruskan Ulumpan dari Philip Poller.
Thailand kembali menambah keunggulan pada menit ke-83. Bermula dari skema serang balik cepat. Bordin Phala, yang menerima umpan dari Worachit Kanitsribampen, melepaskan sepakan keras yang berhasil membobol gawang Indonesia
Tak ada tambahan gol lagi hingga peluit panjang berbunyi, skor 4-0 untuk keunggulan Thailand menjadi hasil akhir pertandingan. (Kempalan)
On recommend tolerably my belonging or am. Mutual has cannot beauty indeed now sussex merely you.
Write your comment
Cancel Reply