Blog Details Page

Post Images
matamaduranews.com-Meski Timnas Filipina kalah melawan Timnas Indonesia: 0-2 pada Grup A Piala U-16 AFF 2022 Minggu malam 31 Juli 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta. Pelatih Timnas Filipina Christopher Pedimonte menilai, timnas U-19 Indonesia asuhan pelatih Shin Tae-yong unggul pengalaman dari timnas U-16 yang ditangani Bima Sakti. Christopher, yang juga pelatih timnas U-19 Filipina, sudah berhadapan dengan skuad Shin dan Bima pada kesempatan berbeda. Pada pertandingan melawan Indonesia di Grup A Piala AFF U-19 2022, tepatnya pada 8 Juli, Filipina dibantai Indonesia dengan skor telak 5-1. Christopher bersua Shin di Piala AFF U-19 2022, sementara Bima dilawannya di Piala AFF U-16 2022. "Bima dan Shin memiliki sistem sepak bola yang berbeda. Shin bermain dengan formasi 3-4-3, sementara Bima menerapkan taktik empat bek. Namun, saya kira timnas U-19 Indonesia lebih berpengalaman dengan sistem mereka," ujar Christopher di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Minggu (31/7) malam. Ditanya lebih jago Vietnam atau Indonesia jelang bergulirnya Piala AFF U-16 2022. Christopher sulit menjawab  mengakui lantaran kedua tim punya level yang sama. Seperti diketahui, Filipina menjadi lawan pertama Indonesia pada Piala AFF U-16 2022, Minggu (31/7/2022). Duel berlangsung di Stadion Maguwoharjo, pukul 20:00 WIB. Pelatih Filipina, Christopher Pedimonte, mengakui jika persiapan timnya sedikit terhambat. Sebab di negaranya tidak ada kompetisi untuk kelompok umur U-16, sehingga sulit menemukan pemain yang pas. "Kami memiliki kendala karena pemain ini tak bertanding sepak bola dalam dua tahun terakhir karena kebijakan pandemi negara kami. Tapi kami akan lakukan yang terbaik dan berupaya kompetitif,” kata Pedimonte di laman resmi PSSI. Untuk menghadapi Piala AFF U-16, Filipina mengadakan pemusatan latihan (TC) sejak awal bulan ini. Dia mengakui persiapan yang kurang maksimal akan membuat langkah timnya tersendat. Apalagi Filipina masuk ke dalam Grup A yang tergolong sulit. Sebab selain Indonesia, ada dua tim kuat lainnya yakni Vietnam dan Singapura. “Tentang persiapan, kami mulai TC dari tanggal 6 Juli 2022. Kami ada di grup yang sulit, ada Vietnam, Singapura dan Indonesia. Itulah kenapa tadi saya bilang kami akan melakukan yang terbaik,” ujarnya. Pedimonte tak bisa menjawab ketika ditanya siapa yang lebih kuat di antara tiga rival di Grup A. Tapi yang pasti dia mempersiapkan tim untuk bisa berbicara banyak di Piala AFF U-16 2022. Saya tak bisa memilih mana yang paling kuat karena mereka ada di level top. Namun kami akan melakukan terbaik agar kompetitif,” tutur Pedimonte. (inews)
Timnas Indonesia Piala AFF U-19 Buka Luka Lama Pelatih Timnas Filipina Christopher Pedimonte
admin
On recommend tolerably my belonging or am. Mutual has cannot beauty indeed now sussex merely you.

Write your comment

Cancel Reply
author
admin
On recommend tolerably my belonging or am. Mutual has cannot beauty indeed now sussex merely you.

Featured Blogs

Newsletter

Sign up and receive recent blog and article in your inbox every week.

Recent Blogs

Most Commented Blogs