matamaduranews.com-Banyak baliho Prabowo-Jokowi di sejumlah ruas jalan di Pulau Madura dinilai bentuk penjegalan Prabowo Subianto yang akan maju sebagai Capres 2024.
Karenanya, mulai Kamis 22 September 2022. Sejumlah petugas menurunkan baliho Prabowo-Jokowi.
Video yang memperlihatkan aksi penurunan baliho bergambar Prabowo-Jokowi tampak berjalan pun viral.
Sebelumnya, Ketua DPD Gerindra Jatim, Anwar Sadad menyebut: pemasangan banner Prabowo-Jokowi yang terpasang masif di Madura tanpa koordinasi dengan partai.
Sadad mengamini, pernyataan Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad bahwa baliho itu sebagai bentuk penjegalan Prabowo Subianto yang bakal maju sebagai Capres 2024.
Sehari setelah viral pernyataan Dasco. Baliho Prabowo-Jokowi di Madura terlihat diturunkan
Sebelumnya diberitakan baliho Prabowo-Jokowi terlihat massif di sejumlah titik jalan nasional Sumenep-Pamekasan.
Dalam baliho itu, terlihat Prabowo Jokowi berjalan dengan tulisan: Pulih Lebih Cepat. Bangkit Lebih Kuat. "Kepemimpinan Pak Jokowi Efektif. Saya Mengakui itu & hormat," (25/8/2021) Prabowo Subianto. (*)
Write your comment
Cancel Reply