Post Images
matamaduranews.com-Gedung Baru KSOP Kalianget tampak mentereng. Tapi belum ada aktivitas kesyahbandaran di gedung baru itu. Pembangunan gedung baru KSOP Kalianget itu menelan biaya Rp 5,6 miliar dari APBN 2021 & 2022. Dibangun sejak 2021. Tuntas dikerjakan awal Agustus 2022. Meski gedung baru. Terlihat ada bagian plafon gedung yang tampak menghitam. Sebagian gif ruangan juga tekelupas. Kanan kiri gedung terlihat tumpukan sampah dan berantakan. Para petugas Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas IV Kalianget masih menempati kantor sewaan di area kantor PT GARAM Kalianget. Dibanding menempati gedung baru yang mentereng itu. Kepala KSOP Kelas IV Kalianget, Taufikur Rahman mengakui kondisi gedung baru KSOP Kalianget yang masih perlu perbaikan dan pembersihan di sebagian area gedung. Kepala KSOP Kalianget Taufikur Rahman saat menjelaskan kondisi Gedung KSOP Kalianget yang baru dibangun dengan menelan biaya Rp 5,6 miliar dari APBN 2021&2022. Taufik mengaku tak ngerti banyak soal pelaksana gedung baru KSOP Kalianget. Dia beralasan karena baru bertugas di KSOP Kalianget per 15 Agustus 2022. "Sejak saya baru bertugas per 15 Agustus. Kunci gedung sudah diserahkan," ucap Taufik saat dikonfirmasi Mata Madura, Kamis siang, 8 September 2022. Kendati demikian, Taufik berupaya agar segera menempati gedung megah yang baru dibangun dari Kementerian Perhubungan itu. Upaya yang dilakukan Taufik adalah berkomunikasi dengan PT Inovasi Multi Tbk sebagai pelaksana gedung pada tahun 2022. Alasan Taufik sisa pekerjaan itu menjadi tanggung jawab pelaksana. "Ini kan masih menjadi tanggung jawab pelaksana karena masa pemeliharaan. Hal-hal yang perlu diperbaiki masih tanggungjawab pelaksana," kata Taufik menambahkan. Meski komunikasi Taufik direspon oleh kontraktor. Namun hingga saat ini belum ada tindakan dari kontraktor (pelaksana) untuk memperbaiki dan membersihkan lokasi Gedung KSOP Kalianget. Kondisi Gedung KSOP Kalianget yang terlihat berantakan dan beberapa pekerjaan mulai rusak. Taufik melihat tak ada pekerjaan item baru dalam masa pemeliharaan gedung KSOP Kalianget. Kecuali perbaikan dan pembersihan yang terlihat berantakan. Terkait air yang merembes ke plafon dan mengenai instalasi listrik. Taufik menduga ada saluran air yang bocor dan mengenai aliran listrik. Sehingga listrik gedung baru KSOP tak menyala. (*)
Gedung KSOP Kalianget Tak Ditempati Gedung KSOP Kalianget Terlihat Berantakan Kepala KSOP Kalianget Gadung Mentereng KSOP Kalianget

Share :

admin
On recommend tolerably my belonging or am. Mutual has cannot beauty indeed now sussex merely you.

Write your comment

Cancel Reply
author
admin
On recommend tolerably my belonging or am. Mutual has cannot beauty indeed now sussex merely you.

Blog Unggulan

Surat Kabar

Daftar dan dapatkan blog dan artikel terbaru di kotak masuk Anda setiap minggu

Blog Terbaru